Senin, 13 Februari 2017

Mengenal Tampilan Utama Desktop Cinnamon Linux Mint

Mengenal Tampilan Utama Desktop Cinnamon Linux Mint

Linux Mint Cinnamon  - Linux Mint merupakan salah satu distro Linux yang hadir untuk memenuhi kebutuhan akan sistem operasi komputer. Kemudahan dalam penggunaan, tampilannya yang cantik, sarat akan perintah grafis dan cocok bagi pengguna linux baru atau yang ingin beralih dari windows ke linux. Salah satu edisi Linux Mint yang paling banyak digunakan saat ini adalah Cinnamon dengan lingkungan desktop Cinnamon yang merupakan salah satu desktop linux modern dengan tampilan yang menarik.

Cinnamon adalah lingkungan desktop yang dibuat oleh tim pengembang Linux mint yang bila diartikan ke dalam Bahasa Indonesia memiliki arti kayu manis. Cinnamon memang merupakan lingkungan desktop khas Linux mint karena dibuat oleh tim pengembang Linux Mint dan saat banyak distro linux lainnya yang menyertakan lingkungan desktop Cinnamon dalam edisi yang mereka keluarkan. Selain Cinnamon terdapat juga lingkungan desktop lain di Linux Mint yaitu : MateXfce dan KDE.

 Mengenal Elemen Utama Desktop Cinnamon Linux Mint


Desktop Linux Mint Cinnamon


Pengguna baru sistem operasi komputer Linux Mint Cinnamon mungkin masih memerlukan penyesuain untuk lebih mengetahui area lingkungan desktop Cinnamon untuk dapat menggunakannya dengan baik. Lingkungan desktop Cinnamon memiliki tampilan grafis yang cukup menarik, mungkin yang paling cantik, modern dan elegan dibandingkan lingkungan desktop lainnya. Semua aplikasi dapat dijalankan melalui menu Cinnamon beserta beberapa pengaturan sistem dengan tampilan grafis yang mudah untuk digunakan. Sangat cocok bagi pengguna baru sistem linux.

Apa itu Desktop ?


Desktop adalah komponen dari sistem operasi komputer yang bertanggung jawab pada elemen yang muncul di desktop komputer seperti: Panel, Wallpaper, Control Center, menu dll. Linux Mint Cinnamon merupakan lingkungan desktop  yang rapi,modern dan inovatif. Lingkungan desktop yang baik akan memudahkan kita dalam mengoperasikan sistem komputer. Biasanya setiap lingkungan desktop memiliki tampilan yang berbeda-beda, semakin banyak tampilan grafis akan berpengaruh terhadap kecepatan komputer dan seringkali memerlukan spesifikasi hardware yang baik juga (tinggi). Cinnamon sendiri memang bukan tipe lingkungan desktop yang ringan namun, dapat berjalan pada komputer dengan spesifikasi rendah meskipun tidak sebaik desktop Mate.

Mari kita lihat beberapa bagian dari desktop Cinnamon sebelum memulai menggunakan Linux Mint pada komputer yang kita miliki.

A. Menu


Setiap sistem operasi komputer memiliki menu yang berisi sekumpulan launcher atau tombol shortcut aplikasi dan pengaturan sistem komputer. Cinnamon memiliki menu dengan beragam tema yang menarik yang dapat kita ubah sesuai selera masing-masing pengguna Linux Mint Cinnamon.

Menu Cinnamon dapat dijalanka melalui applet Menu (Main Cinnamon Menu) yang sudah dalam kondisi aktif saat pertama kali menjalankan Linux Mint Cinnamon. Semua applet dapat kita atur melalui jendela pengaturan applet dengan cukup mudah.

Tidak hanya menggunakan mouse atau touchpad untuk mengakses menu Cinnamon namun, dapat juga menggunakan tombol keyboard. Klik pada applet Menu dengan logo LM atau tekan tombol Super_L (Super_L adalah tombol Windows kiri pada keyboard). Melalui menu inilah kita dapat mengakses berbagai aplikasi yang terpasang/terinstal di komputer.

B. Tempat


Semua data pribadi atau lokal terdapat di direktori Home/Beranda sesuai dengan akun pengguna (user_account) yang kita gunakan, baik untuk akun administrator maupun standard. Dari sini kita dapat mengatur file-file yang ada pada komputer. Tempat penting lainnya adalah file System yang berisi semua file yang ada di dalam komputer. Untuk dapat mengakses dengan cepat salah satu dari tempat-tempat ini, lakukan cara berikut ini:

C. Pengaturan Sistem


Bila dalam sistem windows kita mengenal yang namanya kontrol panel maka, di sistem Linux Mint kita akan menjumpai Pengaturan Sistem yang memiliki fungsi yang hampir sama dengan kontrol panel. Melalui pengaturan sistem inilah kita dapat melakukan berbagai hal yang berhubungan dengan sistem komputer.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar